SEO Technical atau SEO teknis mengacu pada proses untuk mengoptimasi website kamu supaya website kamu mudah di rayapi oleh mesin pencari dan setelah itu di indeks. Melalui SEO technical atau SEO Teknis website kamu akan lebih muda di pahami oleh mesin pencari. Dengan menjalankan SEO teknis website kamu sekaligus bisa tampil di mesin pencari sehingga bisa membawa peluang keuntungan bagi bisnismu.

Biasanya SEO Technical atau SEO teknis jadi bagian penting kalau kamu gunain Jasa SEO atau Agency SEO karena semua kegiatan memaksimalkan komponen teknis melakukan perbaikan atau pembenahan masalah sitemap, page speed, URL, schea, navigas dan lainnya.

Jadi intinya setiap usaha atau bisnis di era digital saat ini sangat membutuhkan optimasi website menggunakan SEO untuk bisa mendapatkan prospek yang berkualitas. SEO technical atau SEO teknis bisa membuat website kamu bisa di akses pengguna lebih cepat, mobile friendly.

Dalam artikel Konverzi ini, akan jelasin ke kamu dasar – dasar SEO Technical yang bisa buat website kamu lebih optimal dalam SEO. Lebih pentingnya lagi kamu bisa tahu bagaimana cara berkomunikasi dengan tim marketing kamu, tentang aspek SEO.

Bagaimana Cara Kerja SEO Technical di Mesin Pencari

Perlu kamu ketahui kalau mesin pencari adalah software yang sudah dirancang yang memiliki formula agar bisa bantuin pengguna atau audiens ketika mereka menggunakan kata kunci atau frasa untuk bisa dapetin informasi atau jawaban yang tepat secara online di mesin pencari.

Google punya misi untuk bisa memberikan informasi dan mengaturnya agar semua pengguna bisa mendapatkan akses informasi secara universal dan bisa berguna bagi penggunanya. Itulah sebabnya penggunaan mesin pencari bisa memudahkan kita utuk bisa mendapatkan informasi dari berbagai sumber yang relevan dan tepat.

Google menggunakan algoritma untuk mengambil sumber data yang paling relevan dan menampilkan website yang sudah memiliki reputasi atau otoritas yang di sajikan dalam dunia internet.

Algoritme kesopanannya mengambil sumber data yang paling relevan dan bereputasi baik yang mungkin disajikan kepada pengguna internet.

BACA JUGA : Largest Contenful Paint: Cara Tingkatkan Score LCP untuk SEO

Ada bagian penting dalam SEO Technical dan bagaiman cara kerja SEO Technical diantaranya:

1. Crawling

Bot crawler Google adalah software yang canggih yang digunakan oleh mesin pencari, yang tugasnya menjelajahi dunia internet untuk mencari konten atau URL dan bot crawler akan masuk merayapi website, mengundung file robot.xt yang memberikan aturan tentang URL mana yang harus mereka rayapi di mesin pencari.

Mesin pencari akan terus mencari halaman baru dan mencari halaman yang baru di perbarui untuk mereka tambahkan dalam daftar.

Crawler akan menghitung setiap halaman dan seberapa sering website harus di rayapi dan mencari tau berapa banyak halam website yang harus mereka index melalui anggaran atau crawl budget. Semuanya ditentukan oleh batas kecepatan perayapan dan permintaan crawling.

Sumber daya mereka yang terbatas membuat Googlebot dalam perayapannya harus memprioritaskan upaya dalam perayapannya dan menetapkan crawl budget di setiap website. Apabila website sudah di lakukan SEO technical atau SEO teknis tentunya proses crawling akan bisa lebih cepat, mereka akan meningkatkan batas perayapan atau meningkatkan perayapan jumlah halaman yang di rayapi oleh Googlebot dalam waktu tertentu.

Begitu juga sebaliknya, apabila website kamu punya masalah dengan SEO Technial, tentunya Google bot akan mengurangi perayapannya. Secara logika website yang memiliki masalah dengan SEO tentunya akan memberikan pengalaman yang negatif sehingga akan bertentangan dengan tujuan utama Google. Sehingga berujung Googlebot akan menurunkan crawl budget mereka.

Walaupun kamu punya website baru atau konten halaman yang baru dan belum memiliki backlink bisa berpengaruh dengan crawl budget, tapi dalam banyak kasus website yang punya halaman kurang dari 1000 url atau page apabila di perbarui secara berkala secara efisien akan di rayapi terus menerus secara berkala.

BACA JUGA: Memahami Search Intent 2023 untuk Optimalkan SEO

Rendering

Rendering adalah proses sandi grafis informasi dalam setiap halaman website. Untuk istilah orang awam prosesnya seperti melukis teks dan gambar di layar, sehingga membuat mesin pencari bisa paham bagaimana layout atau tata letak website kamu.

Mesin pencari akan mengekstrak kode HTML di website kamu dan selanjutnya akan menerjemahkan menjadi blok teks, gambar, video dan elemen lain. Rendering berguna untuk bisa membantu mesin pencari memahami bagaimana pengalaman setiap pengguna dan bagaimana untuk bisa menjawab setiap pertanyaan dengan jawaban yang relevan terkait dengan pengindeksan dan peringkat.

Indexing

Google akan mencoba memahami tentapa apa itu setelah halaman website kamu di render. Inilah yang kita sering dengan dengan istilah indexing atau pengindeksan. Dalam proses pengindeksan, Google akan melakukan analisis konten tekstual dan mencari tau informasi yang ada di dalam website, diantaranya termasuk tag konten utama, kata kunci, gambar, atribut alt, video dan lain – lain.

Selain itu Google juga akan menganalisis setiap hubungan antara halaman website dan akan mengikuti arahan internal link dan juga backlink. Oleh sebab itu, selama kamu memaksimalkan SEO teknis website kamu dan berinvestasi dalam SEO Technical tentunya kamu bisa punya peluang lebih tinggi untuk website kamu bisa terindeks.

Penting untuk kamu bangun backlink, disaat kamu bangun backlink dari luar website kamu, atau kamu mendapatkan backlink dari website berkualitas tinggi, tentunya bisa buat otoritas website kamu, bisa meningkatkan posisi atau SERP. Googlebot akan merayapi website kamu dan merender semua halaman, melacak semua halaman mulai dari kata kunci yang kamu targetkan sampai seberapa fresh website kamua atau konten kamu untuk bisa di indeks oleh mesin pencari.

Proses pengindeksan pada dasarnya mengumpulkan data digital yang jumlahnya triliunan dalam satu pustaka. Menariknya ketika kamu memasukan kueri ke Google, secara ngga langsung menjelajahi website yang sudah terindex di mesin pencari.

Ranking

Google harus menampilan halaman website mana dalam indeks ketika kamu memasukan kueri yang paling cocok buat pengguna. Perlu kamu ketahui ada banyak faktor untuk memberi peringkat, kurang lebih ada 200 faktor pemeringkat yang sudah Konverzi ringkas diantaranya:

  • Kueri: Apa kata kunci yang kamu masukan dan algoritma Google akan menganalisis maksud dari permintaan kamu menggunakan tools yang sangat kompleks yang sudah dibuat berdasarkan penelusuran sebelumnya dan perilaku pengguna.
  • Relevansi halaman web: Untuk menentukan relevansi halaman website adalah dari kata kunci yang digunakan. Kata kunci yang digunakan harus sesuai, serelevan mungkin dan bisa dipahami oleh Google tentang permintaan kueri yang di minta oleh pengguna.
  • Kualitas konten: Setelah Google mencocokkan kata kunci yang diambil dari semua halaman website, Google akan lakukan pengecekan kualitas konten, melihat seberapa besar otoritas website yang ada di daftar, Peringkat Halaman, dan seberapa fresh konten dan keaslian website untuk memprioritaskan peringkat halaman.
  • Kegunaan halaman web: Google menentukan halaman website yang mudah digunakan seperti mudah dinavigasi, memiliki kecepatan tinggi, daya tanggap, dan apakah mobile friendly.
  • Konteks dan pengaturan tambahan: Terakhir, algoritma Google mempertimbangkan setiap keterlibatan pengguna dalam halaman website pada pengguna sebelumnya yang bisa menjadi sinyal, seperti bahasa dan asal negara si pengguna.

Untuk bisa dapetin banyak traffic orang dan bisa dapetin peringkat tinggi di mesin pencari sangat penting untuk memaksimalkan SEO teknis website kamu.

Semoga penjelasan cara kerja SEO technical atau cara kerja SEO teknis ini bisa memberi insights buat kamu untuk mendalami dunia atau pekerjaa dalam SEO.

BACA JUGA: 5 Strategi Internal Link untuk Optimalkan SEO

Tanya Digital dan Chanelify membantu mengoptimalkan SEO Technical Bisnis Kamu

SEO technical sangat penting untuk proses SEO agar memungkinkan website kamu bisa di index dengan cepat, dan melancarkan proses optimasi SEO bisnis kamu. Apabila kamu membutuhkan Jasa SEO atau SEO Agency, Tanya Digital dan Chanelify akan membantu kamu untuk memberikan solusi dalam SEO.

Author

Digital Marketer: Facebook, Google Ads, Intagram Ads, SEO Specialist, SEO Content Writer, SEO Copywriter, Blogger

Write A Comment

Sales support kami disini siap membantu Anda!